Gedung Kantor KUA Kecamatan Lima Kaum

Personalia KUA Kecamatan Lima Kaum

Pastikan Nikah Anda Tercatat di KUA

Ruang Kerja Kepala KUA Lima Kaum

Kamis, 28 November 2019

Posted by Admin On 20.11

Minggu, 17 November 2019

Posted by Admin On 04.16

Rabu, 24 Juli 2019

Posted by Admin On 19.00

Rabu, 03 Januari 2018

Posted by Admin On 21.53

Selasa, 26 Juli 2016

Posted by Unknown On 18.22

Batusangkar, Kamis 14 Juli 2016, Kantor Urusan Agama Kecamatan Lima Kaum dikunjungi oleh Team verifikasi lapangan Lomba KUA Teladan tingkat Nasional. Hadir dalam verifikasi tersebut adalah Bapak Zainal Muttaqin, Kasubdit Kemasjidan Bimas Islam Kementerian Agama RI dan Bapak Jajang Ridwan Kasubag Perencana pada Subdit Pemberdayaan KUA. 

Pada kegiatan yang dilaksanakan sederhana, team verifikasi langsung melaksanakan peninjauan lapangan ke KUA Kecamatan Lima Kaum. Langsung mewawancarai seluruh personil yang ada di KUA Lima Kaum mulai dari JFT dan JFU yang ada sesuai dengan bidang tugas masing-masing.
Dalam kondisi terpisah Kabid Urais Binsyar Kanwil Kementerian Agama Propinsi Sumatera Barat Bapak Damri Tanjung yang mendampingi Team Verifikasi menyampaikan bahwa untuk Sumatera Barat memang sudah dilaksanakan pola verifikasi lapangan yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, seperti yang dilaksanakan pada verifikasi tingkat Nasional tahun ini, tanpa rekayasa, tanpa ceremony langsung kepada pokok masalah, sehingga tujuan dari penilaian atau peninjauan lapangan itu tepat waktu dan tepat sasaran.
Hal senada juga diamini oleh Ketua team Verifikasi Bapak Zainal Muttaqin bahwa untuk verifikasi ini sebenarnya adalah melakukan pencocokan data dengan perencanaan, pelaporan dan pemuatan di media-media, serta melihat langsung bagaimana kondisi KUA itu di lapangan. Beliau juga menambahkan bahwa sebagai ujung tombaknya Kementerian Agama di level terdepan KUA harus selalu memberikan yang terbaik dan selalu melakukan inovasi dalam kegairahan tugas dan tanggung jawab. sebab monotansi tugas akan berakibat kurang kreatifnya personil, sehingga akan berdampak terpuruknya kinerja instansi, hal inilah sebenarnya yang dituju setiap tahun diadakannya lomba KUA Teladan dilaksanakan.
Dalam kesempatan itu team mengapresiasi setiap gerak inovasi dan buah kinerja yang sudah dilakukan di KUA Lima Kaum, dan team juga menitipkan Pejabatnya kepada Pemerintah daerah yang diwakili oleh Bapak Camat Lima Kaum Yusnen, S.Ag, M.Si. (Malin'2016)..